Sudah berlangganan artikel blog ini via RSS Feed?

Surat Kabar Umum Bidik Kasus

Perwakilan Jambi Edi S
CV Bikas. Diberdayakan oleh Blogger.

edi s

selamat datang di blog BIKAS Jambi By Edi S

Batang Asai

Merambung Indah tempat wisata yang romantis bagi wisatawan

Rabu, 23 Maret 2011

Ternak Berkeliaran Rusak Tanaman Penghijauan

Sarolangun –Banyaknya hewan ternak yang berkeliaran di pusat perkantoran gunung kembang mengakibatkan terganggunya program penghijauan melalui kegiatan penanaman berbagai jenis pohon pelindung. Demikian kata Kepala Bidang Kebersihan dan Pertaman Dinas Tata Sarolangun Juanda SPd kepada Wartawan baru-baru ini.
Dia menjelaskannya, beberapa kali upaya penanaman yang dilakukan pihaknya di lokasi taman jalan dua jalur kantor bupati Sarolangun rusak sehingga harus dilakukan penanaman ulang akibat pohon yang baru di tanam di rusak oleh ternak milik warga seperti kerbau, sapi dan kambing milik warga sekitar.
“Bahkan saat ini kami terpaksa membuat pagar dari kayu untuk melindungi pohon yang mereka tanam agar tidak rusak dan mati akibat di pijak oleh ternak yang berkeliaran, sehingga upaya penanaman pohon untuk penghijauan kantor bupati bisa terlaksana,”kata pria yang sebelumnya bertugas di Kantor Kesbangpollinmas Sarolangun ini.
Meski tidak secara tegas, namun dia berharap pihak berwenang dalam hal ini Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Sarolangun dapat menertibkan ternak yang berkeliaran karena pemerintah daerah setempat telah menerbitkan Perda tentang larangan berkeliaran ternak.
“Seharusnya pihak berwenang dapat menertibkan, sebab program penghijauan merupakan program daerah dalam kaitan upaya mendapatkan penghargaan Adipura dari pemerintah pusat,’katanya.
Hal itu dia sampaikan, sebab selama ini tidak ada upaya dari dinas/instansi lain untuk menertibkan ternak padahal kondisi tersebut sudah terjadi sejak lama, bahkan tidak hanya merusak tanaman penghijauan saja, tapi juga merusak keindahan kota.”Mungkin anda sering melihat tiap akan melintas pusat perkantoran, pasti ada saja kotoran ternak yang berserakan di jalanan umum,”tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Laman

Pengikut